Appcrash adalah salah satu error yang sering kita jumpai pada Windows. Pada saat menjalankan suatu Program pada Windows tiba - tiba muncul pemberitahuan ".....has stopped working". Hal ini disebabkan karena program yang kita jalankan tida kompatibel/tidak cocok dengan OS yang kita gunakan. Kali ini saya akan memberikan salah satu solusi yang biasa saya gunakan untuk mengatasi Error appcrash. Berikut adalah langkah - langkahnya :
- Klik kanan pada program yang error dan pilih "Properties". Atau dari shortcut, klik kanan shortcut tersebut kemudian pilih "Open file location". Kemudian akan muncul jendela properties.
- Pilih tab Compatibility. Kemudia pada Compatibility mode, centang "Run this program in compatibility mode for :".
- Pada combobox dibawahnya ganti menggunakan "Windows XP (Service Pack 3)".
- Kemudian klik OK dan coba jalankan programnya.




No comments:
Post a Comment